KABARPURBALINGGA – Musisi legendaris asal Banyumas yang terkenal lewat lagu-lagunya yang berbahasa banyumasan yaitu Fajar Pratomo atau kerap di kenal dengan nama Fajar Sopsan meninggal dunia di usia 63 tahun. Fajar Sopsan meninggal di rumah sakit Geriyatri Purwokerto pada hari Senin (06/01/2025).
Diketahui, pendiri grup komedi Sopsan tersebut sebelum meninggal sempat di rawat di Rumah sakit Geriyatri Purwokerto karena mengalami pendarahan pada otak bagian belakang. Jenazah dimakamkan di Pemakaman Keluarga Martadirejan, Kalibogor Banyumas, pukul 13.00 WIB
Sosok Fajar Sopsan mulai eksis di dunia hiburan sejak dirinya bersama dengan Suyatno dan Taryono membentuk Grup Musik Komedi Sopsan tahun 1994. Lagu – lagu andalannya seperti Gentawil gek, narkoba, nini kartisem, wo ai ni, penjorangan dan lainnya sukses menarik minat pendengarnya di kala itu.
Sebelum tutup usia, Fajar sopsan juga sempat mengaransemen beberapa lagunya dengan berkolaborasi dengan grup music New Normal Kroncong. Dua lagu yang sempat di aransemen dan di unggah di platform youtube yaitu lagu yang berjudul gentawil gek dan nini kartisem.